Patriotik.co – Rapat terbuka senat Universitas Batanghari (Unbari) Jambi melaksanakan kegiatan Wisuda Magister, Sarjana, dan Diploma III yang ke 51 tahun akademik 2021/2022 dengan tema “Menuju Sumber Daya Manusia yang Lebih Profesional, Kreatif, dan Berakhlak Mulia” di hotel Abadi Convention Centre, Sabtu, (25/06).
Pejabat Sementara (Pjs) Rektor Unbari Herri mengatakan bahwa Unbari telah mewisuda sebanyak 570 mahasiswa pada pelaksananan wisuda ke-51, dengan demikian Unbari telah memiliki alumni 16.144 orang dan telah bekerja di berbagi instansi pemerintahan maupun swasta.
“Adapun jumlah wisudawan yang di wisudakan 570 orang, lulusan jenjang pendidikan strata dua (S.2) sebanyak 47 Orang, lulusan jenjang pendidikan strata satu (S.1) sebanyak 521 orang dan lulusan jenjang pendidikan diploma III (D.3) sebanyak 2 orang,” Sebut PJs Rektor Unbari tersebut.
Wisuda kali ini dihadiri oleh Gubernur Provinsi Jambi yang menunjukkan bahwa Unbari dapat dukungan dari Pemerintah daerah, serta Unbari akan menambahkan Program Studi (Prodi) baru diantaranya Teknik Informatika (TI), Akuntansi, dan Perpajakan.
“Ada sedikit konflik tapi faktanya itu tidak membuat Unbari mundur, kami maju dengan kawan-kawan akan membuka prodi tambahan di Unbari,” ujarnya.
Ia juga berpesan kepada para wisudawan untuk selalu melaksanakan amanah dengan jujur dan dapat mengelola Sumber Daya Alam (SDA) yang kaya di Provinsi Jambi.
“Jangan berpikir jadi Aparatur Sipil Negara (ASN) seluruhnya, kita di Indonesia terutama Jambi sangat kaya dengan SDA diharapkan kawan-kawan menjadi soerang wirausaha,” harapnya.
Selanjutnya, Gubernur Provinsi Jambi Al Haris merasa bangga dengan Unbari yang didirikan para pendirinya serta ini menunjukan komitmen pendiri terhdahulu terhadap pendidikan di jambi.
“Kita bangga bahwa Jambi punya Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang dirintis oleh para pendirinya dan mantan gubernur lalu, demi menjaga adat keberlangsungan Unbari ini untuk tetap terus berjaya mendidik anak-anak jambi yang punya potensi kedepan,” katanya, Sabtu (26/06).
Beliau berharap bagi para wisudawan memiliki kompetensi yang baik, berusaha bekerja yang baik, serta berguna untuk masyarakat jambi, dan terkait lapangan pekerjaan di jambi beliau juga mengatakan bahwa lapangan pekerjaan di Jambi tidak sulit tinggal kolaborasinya saja dengan masyarakat.
“Mereka yang wisuda tentunya memiliki kompetensi yang baik, bekerja yang baik, dan intinya berguna untuk masyrarakat Jambi. Saya kira lapangan pekerjaan di Jambi tidak sukit, tinggal mereka kolaborasi dengan masyarakat, dan mereka juga kan banyak yang sudah bekerja sambil kuliah” katanya.
Lanjutnya, ia memberitahu bahwa jangan ragu untuk masuk Unbari, karena Unbari baik-baik saja dan juga termasuk dalam perguruan tinggi besar.
“Jangan ragu-ragu dan jangan lupa masuk Unbari, karena tidak ada masalah, sereta Unbari termasuk perguruan tinggi yang besar,” tegasnya.
Ketua Panitia Arna Suryani mengatakan bahwa wisuda kali ini sebenarnya terjadwal pada bulan Mei, namun baru terlaksana akhir Juni hal ini menunjukkan bahwa Unbari baik-baik saja dan proses akademik pun tetap berjalan sebagai mana mestinya.
“Wisuda kali ini seperti yang kita ketahui terjadwal bulan Mei namun baru dilaksanakannya pada akhir Juni ini,” katanya, Sabtu (26/06).
Beliau berharap di acara wisuda yang akan datang dapat terlaksana sesuai jadwal yang telah di tetapkan dan dapat berjalan lancar dan sukses seperti acara wisuda yang ke-51.
“Wisuda yang akan datang akan dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan alhamdulillah di wisuda yang ke-51 ini dapat terlaksanakan dengan lancar dengan sukses,” ujarnya.
Penyandang gelar wisudawan terbaik dengan IPK 4.00 Alberd Alberto Ardiansyah dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Prodi Pendidikan Bahasa Inggris mengatakan bahwa ini menjadi penghormatan tersendiri baginya selaku mahasiswa Unbari, dia juga memberikan tips yang tidak terlalu banyak untuk menjadi lulusan terbaik seperti banyak membaca buku, memperhatikan ketika didalam kelas, dan memiliki tujuan ataupun target, serta berdoa.
“Kalau untuk menjadi lulusan terbaik sebenarnya tidak terlalu banyak, yang penting banyak membaca, ketika didalam kelas kita harus harus memperhatikan dengan seksama, memahami tujuan kuliah, mempunyai target, serta tidak lupa berdoa,” katanya.
(Ria Syafrianti)
Discussion about this post