Patriotik.co – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni dan Budaya Aek Ngalir Universitas Batanghari (Unbari) Jambi, melaksanakan pelantikan dan upgrading kepengurusan baru periode 2023-2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula A Lantai III Unbari, Pada pukul 10:30 WIB, Senin (3/7).
Kegiatan tersebut mengusung tema “Merealisasikan dan Menyejahterakan Regenerasi UKM Seni dan Budaya Aek Ngalir dalam Bentuk Anggota yang Berbudaya,” dimana kegiatan ini turut di hadiri oleh tamu undangan dari organisasi internal maupun eksternal, hingga para alumni UKM Aek Ngalir.
Demisioner Bayu Pamungkas Songgeh Ketua Umum Periode 2022-2023 dalam sambutan nya Menyampaikan, permohonan maaf karena belum bisa memaksimalkan dalam periode kepemimpinannya. Dikarenakan banyak program yang mungkin belum bisa dijalankan dari periode kepengurusan sebelumnya.
“Jadi saya sampaikan permohonan maaf dari pengurusan sebelumnya, semoga kepengurusan baru bisa lebih baik lagi dari program barunya,” ujar Bayu.
Selanjutnya Bayu menyayangkan keterlambatan pihak kampus dalam mengeluarkan Surat Keputusan (SK) kepengurusan baru UKM Aek Ngalir, hingga pelantikan dimulai SK juga belum diterima. Juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah sukses dalam membuat kegiatan tersebut, hingga bisa lancar dengan tema yang telah diusulkan bersama.
“Sedikit saya sampaikan untuk pengurus baru, untuk kedepan bisa lebih fokus untuk melaksanakan kegiatan wajib yang selama ini sempat tertunda atau belum bisa dijalankan,” tuturnya.
Kemudian Ketua Umum baru periode 2023-2024 Nelson Jeremia Simamora menuturkan, dalam kata sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari teman-teman UKM Seni dan Budaya Aek Ngalir menjadikan dirinya sebagai ketua umum periode 2023-2024.
“Semoga dari tahun ini sampai tahun depan kita bisa menjalankan estafet kepengurusan baru yang lebih bagus dan lebih baik,” tuturnya.
Kemudian dirinya berharap UKM Aek Ngalir bisa lebih berprestasi hingga bisa menciptakan karya-karya yang lebih baik dengan bersama untuk organisasi seni tersebut. Dan bisa memperbaiki kesalahan dalam kepengurusan sebelumnya.
“Saya berharap, Upgrading ini bisa mendapatkan ilmu yang lebih baik dan bagus untuk kedepannya hingga menjadi UKM Aek Ngalir lebih maju dengan tetap berkarya,” tutupnya.
Penulis : Dimas Arya Seva
Editor : Ihsan
Discussion about this post